Destinasi wisata
Taman nasional bromo tengger semeru adalah taman surga bagi para pecinta pendakian gunung (Trekking Tour), Beda lagi dengan Taman Nasional Meru Betiri, Taman nasional (National Park) ini terkenal dengan sebutan surganya flora dan fauna sebagai mana taman baluran situbondo. Di Taman Nasional Meru Betiri ini terdapat sebuah pantai penangkaran penyu terkenal dengan sebutan Pantai Sukamade. Pantai Sukamade atau Pantai Penyu Sukamade tour adalah surganya penyu bertelur di Banyuwangi. Pantai Sukamade merupakan habitat tempat penyu-penyu raksasa yang mulai tergolong langka untuk bertelur. Di kawasan pantai ini terdapat juga penetasan semi alami untuk menetaskan telurtelur penyu yang telah dikumpulkan oleh petugas. Disini pengunjung dapat menyaksikan secara langsung penyu bertelur, melihat penangkaran penyu serta mengikuti kegiatan pelepasan tukik (anak penyu) ke laut.
Sejarah Pantai Sukamade Banyuwangi, Sejarah singkat atau asal usul pantai sukamade pada mulanya ditemukan oleh koloneal belanda pada tahun 1927. Sukamade merupakan hutan lindung alam di Jawa Timur yang berhubungan dengan penangkaran penyu. Di sini juga terdapat perkebunan karet, kopi dan coklat di areal seluas 1200 hektar.
Lokasi Pantai Sukamade Banyuwangi, Sukamade sendiri adalah sebuah Dusun yang masih masuk wilayah Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi. Lokasinya berada di kawasan Taman Nasional Meru Betiri ini, letaknya searah dengan Pantai Rajekwesi dan Pantai Teluk Hijau. Jika Anda sudah sampai di Teluk Hijau dan memiliki waktu yang cukup, sayang jika tidak sekalian melanjutkan perjalanan ke Pantai Sukamade. Jaraknya hanya sekitar 15KM lagi. Walau jaraknya relatif dekat, tapi membutuhkan waktu sekitar 2 jam untuk mencapainya, mengingat medan jalannya berbatu dan harus melewati sungai, sangat menjanjikan petualangan yang menantang adrenalin.
Pantai Sukamade bisa menjadi Destinasi Wisata untuk liburan anda yang letih dari pekerjaan untuk menyenangkan hati anda
Banyuwangi - Banyuwangi dikenal dengan budaya atau tradisinya yaitu Tari Gandrung. Namun Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas mengatakan Banyuwan
BANYUWANGI – Menggandeng PT. Kantor Pos Indonesia, Banyuwangi akan mengembangkan wisata heritage. Kantor Pos yang didirikan pada tahun 1870 i
Kawah Ijen, sebuah kawah dari Gunung Ijen yang memiliki panorama indah yang bisa anda dikunjungi sebagai objek wisata pegunungan. Pemandangan indah